Keramik Lantai ( Panduan Memilih Motif Keramik , Menentukan Ukuran Keramik , Menyesuaikan Warna Yang Tepat )

Jika kamu membaca artikel ini dengan alasan mencari keramik lantai , maka kamu sudah berada pada tempat yang tepat untuk mencari referensi sebelum membeli keramik lantai , karena pada artikel kali ini penulis akan membahas semua tentang keramik lantai hingga tuntas dan kalian akan paham bagaimana membeli keramik lantai dan tidak ada kesalahan nantinya
Keramik Lantai ( Panduan Memilih Motif Keramik , Menentukan Ukuran Keramik , Menyesuaikan Warna Yang Tepat )

Jika kamu membaca artikel ini dengan alasan mencari keramik lantai , maka kamu sudah berada pada tempat yang tepat untuk mencari referensi sebelum membeli keramik lantai.

Karena pada  artikel kali ini penulis akan membahas semua tentang keramik lantai hingga tuntas dan kalian akan paham bagaimana membeli keramik lantai dan tidak ada kesalahan nantinya .

Memilih keramik lantai itu susah kecuali kalian sebelumnya membeli keramik lantai dengan merek dan seri yang sama , karena sifat dan struktur keramik itu sebenarnya berbeda antara keramik merek A dan dan keramik merek B.
Setiap pabrik pembuat keramik lantai akan mempunyai nilai standard menurut versi mereka masing-masing , jika tidak percaya apa yang aku tulis silahkan cek sendiri .

Untuk contoh hasil pemasangan keramik lantai yang kami kerjakan bisa di lihat melalui link tautan di bawah ini.

https://www.tukanggranit.com/p/dokumentasi-pemasangan-granit-90-90-cm.html

https://www.tukanggranit.com/p/dokumentasi-pemasangan-granit-di-cimone.html

https://www.tukanggranit.com/p/dokumentasi-pemasangan-granit-di-cikande.html

Studi Kasus Perbedaan Keramik Lantai

  1.  struktur pada permukaan keramik lantai , ada keramik lantai dengan permukaan rata , ada keramik lantai dengan permukaan cembung , dan ada juga permukaan keramik lantai dengan struktur cekung .
  2. keramik lantai dengan permukaan sisi samping bagian keramik melengkung , ada pula dengan sisi samping yang rata dengan bagian tengah keramik lantai , pada kasus ini akan mempunyai pengaruh saat menentukan lebar nat keramik lantai , apakah nat keramik lantai akan di buat nat lebar atau dengan nat kecil hal ini akan mempengaruhi bagus tidaknya keramik lantai .
  3. meskipun keramik dengan nilai ukuran sama antara keramik lantai merek A dan keramik lantai merek B pada dus keramik tertera sama , contoh keramik lantai ukuran 60 x 60 cm tetapi jika diukur dengan seksama kadang akan di temukan keramik lantai yang tidak persis ukurannya yaitu 60 cm ada yang memiliki ukuran 59,5 cm . Maka sebaiknya jika kamu ingin membuat pola keramik lantai dengan kombinasi warna tertentu sebaiknya di cek dulu apakah ukurannya sama daripada ketika dipasang akan ada masalah yaitu salah satu keramik mempunyai ukuran berbeda dan hal ini akan mengakibatkan nat keramik lebar pada keramik yang mempunyai ukuran lebih kecil . 

Cara Memilih Keramik Lantai



  1. Cara memilih keramik lantai menurut penulis adalah kalian harus kembali ke konsep bagaimana situasi nantinya akan terbentuk seperti apa , tentu kalian jangan sampai tidak punya konsep . Contoh jika kalian akan memilih keramik lantai ruang tamu berkonsep minimalis artinya kalian akan memilih keramik lantai polos dengan warna cerah  dan jika kalian memaksakan keramik lantai yang bermotif maka saran Jasa pasang keramik adalah pilih keramik yang bermotif tetapi tidak terlalu kontras dengan warna dasar keramik tersebut dan jika ingin membuat ruang tamu menjadi elegan maka keramik yang kalian pilih adalah yang bermotif jelas dan kontras denga warna dasar keramik .
  2. Cek harga keramik lantai sebelum membeli , maksudnya jika kamu mendapatkan harga keramik lantai dengan merek keramik lantai , ukuran keramik lantai, seri keramik lantai pada sebuah toko keramik belum tentu harga di toko keramik yang lain akan sama maka cek harga adalah penting untuk mendapatkan harga keramik lantai terbaik . Pengalaman ini pernah kami alami ketika membelikan keramik lantai customer kami di toko keramik yang paling dekat dengan rumah beliau ternyata kami mendapatkan harga keramik lebih murah pada toko yang lain .
  3. Menyesuaikan kebutuhan keramik lantai , dalam hal ini maksud penulis adalah keramik lantai untuk area apa ? karena pada dasarnya setiap tempat akan berbeda jenis keramik yang akan di gunakan contoh jika untuk keramik lantai kamar mandi maka jenis keramik lantai dengan permukaan kasar dan tidak licin jika terkena air , begitupun misalnya keramik lantai untuk carport maka untuk menghindari pecah karena menahan beban maka diperlukan keramik dengan ketebalan minimal 6 mm .

Harga Keramik Lantai


 Membicarakan harga keramik lantai tentu dibutuhkan data yang valid dari toko keramik , dan celakanya setiap toko keramik akan memberikan harga keramik lantai yang berbeda - beda.

Maka pada point ini penulis tidak akan memberikan angka rupiahnya tetapi pada dasarnya semakin bagus kualitas keramik lantai tentunya akan mahal pula harganya, dan semakin lebar ukuran keramik lantai akan semakin mahal pula harga keramik tersebut

Saran dari penulis ketika kamu mendapatkan 2 pilihan harga keramik lantai dengan ukuran keramik dan motif yang sama , sebaiknya tanyakan alasannya kenapa salah satu dari 2 pilihan merek keramik lantai tersebut mahal.

Bisa jadi karena ukuran yang presisi artinya tidak ada selisih ukuran antara keramik, bisa saja keramik yang mahal tersebut anti goresnya lebih kuat daripada keramik yang lebih murah

 Hal yang menarik adalah ketika kamu mendapatkan harga diskon keramik lantai dengan alasan toko keramik menghabiskan stok keramik dan kebetulan stok yang dijual dengan diskon tersebut cukup untuk memenuhi akan kebutuhan keramik kamu dan sukur-sukur motif keramik , ukuran keramik sesuai dengan konsep yang kamu bangun .

Kesimpulan dari harga keramik lantai di pengaruhi oleh
  1. Kualitas keramik lantai
  2. Ukuran keramik lantai
  3. Situasi dimana kamu mendapatkan harga diskon


Sifat Keramik Lantai

 Secara kualitas keramik lantai akan mendapatkan class BI dan BII yang akan di fokuskan pada struktur yang lebih kokoh untuk menerima beban di atasnya tetapi dalam kondisi dimana keramik lantai memiliki batas maksimal untuk menahan beban di atasnya

Dan hal ini akan mempengaruhi fisik keramik lantai yang akan lebih tebal ukurannya daripada keramik dinding , maka jangan sampai salah dalam memilih keramik lantai apalagi jika kalian terpesona dengan keramik dinding dan ingin di pasang pada lantai.

Karena pada dasarnya keramik dinding di design untuk mencapai efek tertentu contohnya lebih mengkilap atau lebih kontras warnanya , untuk estimasi ukuran ketebalan keramik lantai paling tipis adalah 6 mm dan sampai jika18 mm kurang dari segitu maka abaikan saja.

Macam-Macam Ukuran Keramik Lantai


Pada umumnya orang akan berfikiran bahwa keramik lantai itu berbentuk persegi , hal ini hanyalah  budaya yang kalian ikuti saja , sedangkan pada kenyataannya perusahaan keramik banyak juga yang memproduksi keramik lantai dengan bentuk persegi panjang .

Umumnya orang memakai keramik lantai dari ukuran 20 x 20 , 25 x 25 , 30 x 30 , 40 x 40 , 50 x 50 , 60 x 60 , 80 x 80 , 100 x 100 , 120 x 120 . semua ukuran tersebut dalam hitungan centi meter ( cm ) tetapi tidak ada salahnya kalian mencoba mempunyai lantai dengan keramik dengan bentuk persegi panjang contohnya keramik lantai ukuran 15 x 60 , 15 x 80 , 30 x 60 , 60 x 120 , 93 x 186 dan tentu dengan keramik persegi panjang kamu akan bisa bermain pada pola pemasangan keramik lantai  bentuk persegi panjang contohnya yang paling di minati untuk keramik lantai pola zig zag

Macam-Macam Motif Keramik Lantai

Di Toko yang khusus menjual keramik kalian bisa menemukan berbagai motif keramik lantai seperti

Keramik Lantai Motif Kayu

dengan keramik motif kayu kamu bisa bermain pada pola pemasangan keramik lantai ada tiga jenis pola yang bisa kamu gunakan yaitu 
  • Lantai keramik Pola Papan Catur  untuk keramik lantai motif kayu ukuran persegi contoh keramik lantai motif kayu ukuran 60 x 60 cm
  • Lantai Keramik Pola Zig Zag untuk keramik ukuran persegi panjang contoh keramik lantai motif kayu ukuran 15 x 80 cm 
  • Lantai Keramik Pola Anyaman kamu bisa menggunakan keramik lantai motif kayu ukuran 15 x 60 cm

Keramik Lantai Motif Batu Alam


Motif batu alam pada keramik lantai banyak ragamnya seperti keramik lantai motif koral sikat , keramik lantai motif batu alam andesit , keramik lantai motif batu alam jenis palimanan , keramik lantai motif batu marmer
  • Keramik Lantai Motif Koral Sikat jenis keramik ini akan sangat cocok untuk lantai outdoor atau lantai dengan kondisi basah seperti kamar mandi , tempat cucian baju atau tempat jemuran pakaian , da untuk warna beserta pola motif pun terbilang sangat banyak pilihannya
  •  Keramik Lantai Motif Batu Alam Andesit jenis keramik ini akan menyerupai batu alam andesit dan untuk permukaannya memiliki sifat kasar , hal ini akan sangat cocok jika di aplikasikan pada lantai teras depan , lantai taman kering atau tempat dimana banyak air , tetapi tidak ada larangan untuk dipasang pada bagian ruangan dalam rumah selama itu untuk membentu tema dalam ruangan tersebut dan kamu menginginkannya .
  • Keramik Lantai Motif Batu Alam Palimanan Penulis pernah melihat dan memasang jenis keramik ini tetapi lupa dengan mereknya , dan jenis keramik sangat cocok untuk membetuk design ruangan terlihat lebih asri dan alami
  • keramik lantai motif batu marmer Jenis keramik motif marmer sangat banyak pilihannya tentu dari corak motif beserta ukurannya , dan untuk menciptakan sebuah kemewahan pada bagian lantai properti kalian keramik jenis ini sangat di sarankan sebagai opsi pengganti batu marmer yang harganya mahal

Keramik Lantai Polos


Jenis keramik lantai tanpa motif atau bisa juga disebut keramik polos adalah pilihan yang tepat bagi kalian yang tidak suka dengan corak atau motif pada lantai yang kalian anggap sangat rame , dan kalian hanya dapat bermain pada warna keramik pada lantai bangunan , jangan ragu untuk memasang keramik dengan warna kesukaan kalian , contohnya keramik warna pink 😆


Penutup Tulisan Keramik Lantai

  1. Jika kamu menginginkan sebuah kemewahan pada lantai pergunakan keramik dengan ukuran yang besar , semakin besar akan membuat kesan mewah sebuah keramik lantai tentunya dengan keramik yang mempunyai motif jelas .
  2. Jika konsep yang kamu gunakan adalah minimalis maka pergunakan keramik lantai dengan motif garis lurus dan tidak kontras dengan warna dasar keramik atau keramik tanpa motif , dalam konsep ini kamu tidak ada masalah dengan ukuran keramik lantai , bisa menggunakan keramik ukuran sedang ataupun besar
  3. Jika Rumah Kamu berkonsep industrial pergunakan keramik yang tidak mengkilap dengan keramik lantai warna dasar gelap , ukuran keramik tidak masalah menggunakan ukuran besar kecil sama saja
  4. Tujuan tulisan ini tidak untuk mengacaukan mod kamu saat memilih keramik lantai , sepanjang apapun artikel ini pilihanmu lah yang menentukan keramik lantai yang kamu pergunakan


Jasa Pasang Keramik Jakarta
Kuli bangunan yang dilantik secara rahasia
© Mandore.id. All rights reserved. Developed by Jago Desain